2 Januari 2013

Cerita Tentang Hujan




momen pergantian tahun telah kita lalu bersama-sama, entah apa yang dilakukan dalam momen tersebut karena semuanya tergantung dari diri masing-masing ( ada yang merayakan di jalan, di pantai, ada juga mengisinya dengan mendaki gunung, buat acara makan-makan, ada yang biasa-biasa saja dan adapula yang hanya tidur )

masih tentang pergantian tahun yang diwarnai dengan petasan yang begitu indah terlihat di langit ( tetapi bunyi nya yang bikin sakit telinga dan mengganggu sebagian orang karena pas di waktu tidur | kalau dipikir2 juga seperti bakar2 uang, mending uang nya di pake beli makanan :| )

pergantian tahun juga identik dengan terompet, yah malam itu banyak penjual dadakan yang berdiri di pinggir jalan menjual terompet. Susah payah mereka mencari uang dengan menjual terompet, sungguh sangat berbanding terbalik dengan mereka yang bakar petasan ( bakar-bakar uang *maaf* ). Yah itulah kehidupan, setiap orang punya pandangan yang berbeda-beda, kita hanya bisa melihat dan menilainya yang mana bisa dicontoh dan yang mana harus dihindari

itu tadi cerita sebelum pergantian tahun…

***

-   Januari 2013  -

Alhamdulillah HUJAN
Makassar HUJAN.  Horeeeeeee !!!!
berkah di awal tahun – kata beberapa orang di jejaring sosial
Itulah yang terjadi di awal tahun 2013 ini
Hujan “hampir” tidak berhenti sepanjang 1 Januari 2013
Matahari pun tak menampakkan sinarnya seharian
pakaian pun tidak ada yang kering *ehh
dan #hujan nya masih berlanjut sampai 2 Januari 2013
banyak daerah yang terendam air alias banjir ( ini sih akibat mereka yang buang sampah sembarangan atau mungkin saluran air yang tidak bagus yah ?  -___-“  )

mungkin hujan ini karena efek petasan tadi malam yah ? jadi langit ganti membalas dengan hujan ? dikira mungkin ada kebakaran ? *entahlah* cuma bisa memperkirakan saja.


***

mari kita bercerita tentang #hujan
#hujan di awal tahun membawa “derita” bagi mereka yang nge-kost
#hujan tidak ada jedanya sepanjang hari, deras lagi
Tak ada waktu keluar untuk cari makanan tetapi perut sangat lapar alhasil cemilan pun ( dalam jumlah yang banyak ) bisa bikin kenyang. Lumayan lah jadi pengganti nasi.

*beberapa jam kemudian*

#hujan tak kunjung berhenti dan perut tambah lapar. Akhirnya dipaksakan untuk keluar cari makanan menembus derasnya hujan, basah kuyup tidak masalah. daaannnnn Nyesek itu kalau tak ada satupun warung makan yang terbuka *lengkap lah sudah paket awal tahun* ( mungkin mereka begadang tadi malam yah, tahun baruan ? entahlah :| ). Dan jadilah seharian tanpa nasi *new record*

itulah sedikit cerita tentang #hujan yang sebenarnya curhat anak kost :p

coba perhatikan jejaring sosial hari itu begitu banyak keluhan tentang #hujan
meskipun ada beberapa yang tetap “positive thinking”
sebenarnya pusing juga apa maunya mereka -____-“
kalau panas sekali, mengeluh dan minta hujan dan pas hujan turun, mengeluh juga :S
hmmmmmmm…..

“akhirnya doa orang-orang yang minta hujan pas malam pergantian tahun terkabul juga”

lanjut cerita tentang #hujan
#hujan akan selalu berkaitan dengan lapar, entah kenapa bisa.. tapi di bisa-bisa kan saja
rasa ingin itu sangat tinggi, perut selalu mengeluarkan #kode alhasil mulut tak akan mau berhenti mengunyah ( kasihan mereka yang lagi diet :p ) dan ketika tak ada makanan yang tersedia maka jejaring sosial siap-siap jadi tempat mengeluh.. hihihi

#hujan juga identik dengan kasur dan selimut
ketika #hujan turun maka rasa ngantuk pun datang, godaan kasur pun sangat kuat. #kode nya tak bisa dihindari dan akhirnya *tarik selimut* dan menuju dunia mimpi.

ketika #hujan identik dengan makan dan tidur maka kasihanlah timbangan, beban yang akan dipikul semakin besar *LOL* ( semoga anda mengerti apa yang saya maksud )

masih banyak cerita tentang #hujan
#hujan mengingatkan kepada dia yang ada di sana
di setiap tetesan air #hujan terbayang-bayang senyum mu yang begitu indah
( now u’re just a dream for me n I hope this dream come true soon. u’re so beautiful, girl !!! )
#hujan tolong sampaikan salam rinduku pada dia
#hujan tolong bawa aku ke samping nya atau bawa dia ke samping ku *sekarang*

“Karena hujan nya sangat deras seharian dan banjir pun melanda. Seketika dia hanyut bersama banjir ( lebih keren kayaknya kalau naik sampan ) hingga akhirnya dia berada di samping ku *ehhh. Tetapi yang jelas cinta ku juga tidak hanyut oleh banjir *tsahhhh*”

#hujan selalu menimbulkan rasa lapar
lapar akan sesuap kasih sayang dari mereka
#hujan akan selalu menyimpan rasa rindu
#hujan selalu menyimpan rasa, rasa malu, malu akan “keindahan” yang dimiliki ( kenapa harus malu yah ? ) seperti matahari yang sembunyi di balik awan ketika #hujan

dan ingatlah kawan setelah #hujan itu ada pelangi
dan pelangi itu ada di mata mu  ( gadis ) *sungguh sangat indah* :)
ingin rasanya menatapnya setiap saat, tapi sayang nya pelangi itu hanya ada setelah #hujan

“ banyak orang yang bersyukur karena hujan dan ada pula yang mengeluh karena hujan”
( setiap orang punya pandangan berbeda terhadap segala sesuatu )


“ begitu banyak cerita tentang hujan dan setiap orang punya cara sendiri untuk memaknai dan menikmati nya “ – adhi redblack